Muslimah Tetap Harus Cantik Kok Ini 5 Hal yang Harus Diperhatikan dalam Berhias

Agama  
Foto: Republika/Thoudy Badai
Foto: Republika/Thoudy Badai

Ramenten, Jakarta -- Wanita di dalam pandangan Islam memiliki keistimewaan. Bahkan Islam telah memberi panduan jelas kepada muslimah agar senantiasa mendapat ridhaNya di dunia. Dalam memperindah dirinya pun terdapat tata cara yang baik bagi muslimah.

Allah berfirman dalam Q.S Al-A’raaf:31

“Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah setiap (memasuki) masjid. Makan dan minumlah, tapi janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan”

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Islam telah mengajarkan cara berhias yang baik tanpa harus merendahkan martabat muslimah itu sendiri. Berikut 5 hal yang harus diperhatikan muslimah dalam berhias ya konco Ramenten:

1. Sederhana

Berhias secara sederhana serta menghindari perbuatan tabarruj atau bermakna berlebihan dalam menampakkan perhiasan dan kecantikan. Muslimah yang cantik menurut Islam adalah yang senantiasa menutup auratnya sesuai perintah Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

2. Bersyukur

Allah Subhanahu Wa Ta’ala telah menciptakan kita dengan sebaik-baiknya, maka cukupkanlah dengan bersyukur atas apa yang telah Allah Subhanahu Wa Ta’ala berikan pada tubuh kita. Dalam hadits riwayat Bukhari dan Muslim tidak diperbolehkan bagi muslimah untuk menyambung rambut, menato tubuh, mencukur alis, dan mengikir gigi dengan maksud untuk kecantikan dan mengubah ciptaan Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

3. Berhias untuk menyenangkan hati suami

Muslimah boleh memakai celak, inai (pacar) kuku, dan menyemir rambut yang beruban (dengan warna selain warna asli rambut). Tetapi sebaik-baiknya muslimah berhias adalah untuk menyenangkan hati suaminya, mengundang kecintaan suaminya yang dapat merekatkan hubungan diantara suami dan istri.

4. Menjaga kebersihan dan kesehatan

Muslimah wajib untuk senantiasa menjaga kebersihan dirinya tanpa alasan untuk mendapatkan pujian dari orang lain, yaitu dengan mandi, memakai pakaian yang bersih, serta memotong kuku. Begitu pula dengan memakan makanan bergizi dan berolahraga untuk menjaga kesehatan dan keindahan tubuh. Dalam hal memperbaiki penampilan ini bukan maksud untuk mempercantik diri dihadapan yang bukan mahramnya.

5. Memperbaiki penampilan

Muslimah diperbolehkan untuk berhias dengan hal yang mubah seperti memakai sutra dan emas, mutiara, batu permata. Namun tidak boleh bagi wanita menampakkan perhiasan kepada laki-laki yang bukan mahram.

Jadi konco ramenten, sebagai muslimah kita juga harus tampil cantik kok khususnya dihadapan suami ya...Jauhilah berhias yang dilarang oleh syari’at, diantaranya yang keluar rumah dengan penampilan yang berlebihan.

Sing Nulis: Mbak Tania

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

RAMENTEN singkatan Rame-rame Nulis Konten. Sing nulis ada Mbak Tania, Mbak Asty, dan Mbak Dian. Selamat menikmati tulisan kami. Monggo di follow yo!

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image