Agama

Profil Muhammad Saihul Basyir, Ulama Muda Indonesia

Muhammad Saihul Bashir. Di usianya ia mampu menghafal ribuan hadits. Foto:  Facebook / Urip Abina Kamal
Muhammad Saihul Bashir. Di usianya ia mampu menghafal ribuan hadits. Foto: Facebook / Urip Abina Kamal

Ramenten, -- Telah lahir Ulama muda bernama Muhammad Saihul Basyir. Pemuda istimewa ini adalah putra dari ibu Wirianingsih (Wiwi) Ketua Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga DPP PKS dan almarhum bapak Tamim (Mutammimul Ula). Ayah Basyir merupakan aktivis dakwah hingga tercatat sebagai salah satu Ketua Umum Pengurus Besar Pelajar Islam Indonesia (PII) dan pendiri Partai Keadilan.


Daya Serap otak Basyir amat dahsyat. Dalam sebulan ia bisa menghafal 1000 hadits. Basyir berhasil menghafal sebanyak 1.682 hadits jilid 3 kitab jam'u shahihain di Masjid Nabawi dalam waktu 7 hari dari target 14 hari.

Basyir mulai menghafal Al-Qur'an 30 juz saat kelas 6 SD dan kini sudah menguasai banyak kitab diantaranya Bulughul Marom. Prestasi Basyir sudah menggunung, di antaranya menyabet juara 1 MTQ Nasional cabang hafalan 30 juz dan tafsir Bahasa Arab. Sekarang Basyir sudah kembail ke Tanah Air dan mulai aktif berdakwah, mengisi ceramah-ceramah di berbagai tempat.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Berikut biodata Muhammad Saihul Basyir yang Ramenten kutip dari Aktualita.co

Nama Lengkap : Muhammad Saihul Basyir

Tempat Tanggal Lahir : Jakarta, 10 Januari 1996

Nama Orang Tua: alm Mutammimul Ula dan Wirianingsih

Status : Anak ke delapan dari sepuluh bersaudara

Riwayat Pendidikan :

Pondok Pesantren Yanbu'ul Quran Kudus

SDIT Al Hikmah Pela Mampang Jakarta Selatan

Pesantren Terpadu Darul Quran Mulia

Mahasiswa Syariah LIPIA

Prestasi-

Menyelesaikan hafalan dauroh hadits Bukhori -Muslim sebanyak 1090 hadits dalam sebulan,

2018- - Peserta MTQ Internasional 30 Juz + Tafsir bhs. Arab Sudan

2018- Juara I STQN Cab 30 Juz + Tafsir Bahasa Arab, Kaltara

2017- - Juara II MTQN Cab 30 Juz + Tafsir Bhs. Arab, NTB 2016- Juara IV Lomba Debat Bahasa Arab Mahasiswa Festival Timteng UI

2015- - Juara II MHQHN 30 Juz Atase Saudi Arabia 2014- Peraih Hadiah Tamu Undangan Haji Kerajaan Arab Saudi

2014- - Juara II MHQH 30 Tingkat ASEAN & Pasifik 2014- Juara II MTQ 30 Juz Prov DKI jakarta

2014- - Juara II MTQ 20 Juz Prov Papua Barat 2012 & 2014- Peserta MTQ tingkat Internasional 30 Juz Kuwait

2014- - Juara II STQN 30 Juz, Bangka Belitung,

2013- Juara I MTQ 30 Juz Prov Banten

2013- - Peserta MFQ tingkat Internasional Jeddah, Arab Saudi

2011- Juara I MFQN (Cerdas Cermat Quran)

2010- - Pengisi Suara Murottal 30 Juz untuk Mushaf Quran Syaamil For Kids

2010- Pengisi Suara Aplikasi Belajar Quran Android Learn Quran, Badr Interactive.Pengalaman Organisasi:- Ketua Umum FORSAD (Forum Silaturahim Alumni Darul Quran Mulia)

2016-2018- - Ketua KAMMI LIPIA 2017-2018

Sumber: Facebook / Urip Abina Kamal

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

RAMENTEN singkatan Rame-rame Nulis Konten. Sing nulis ada Mbak Tania, Mbak Asty, dan Mbak Dian. Selamat menikmati tulisan kami. Monggo di follow yo!