Clock Magic Wand Quran Compass Menu
Image Shela Rahmadhani, S. Pt.

Isra' Mi'raj Kecamatan Bandar Durian: Peserta Membludak Meski Zona Wilayah Sudah Diterapkan

Agama | 2025-02-15 16:29:52
Gambar : Anak-Anak Peserta Lomba Hafidz Al-qur'an Surah pendek.

Peringatan Isra' Mi'raj dilakukan oleh umat Islam dalam rangka mengenang peristiwa perjalanan Rasulullah SAW menerima wahyu sholat 5 waktu dari Allah SWT. Mesjid Nurul Iman Bandar Berseri akan melaksanakan peringatan tersebut pada Sabtu, 15 Februari 2025, yang dapat dilihat dari sebaran poster online panitia.

Untuk memeriahkan acara, maka panitia mengadakan perlombaan pada Jumat, 14 Februari 2025. Lomba dimulai pukul 14.00 dengan cabang perlombaan yaitu lomba adzan dan surah pendek tingkat anak-anak.

Pada perlombaan ini, agak berbeda dari sebelumnya karena diterapkan zonasi. Mengingat pada perlombaan berikutnya, peserta dari luar kecamatan berduyun-duyun turut lomba. Maka, perlombaan hari dikhususkan bagi masyarakat kecamatan Bandar Durian saja. Tampak peserta lomba berasal dari desa Dolok Pikir, Bandar Berseri, Bandar Pekan, Dolok Tenang, Dolok Rego, dll yang merupakan desa di Kecamatan Bandar Durian saja. Namun, meski telah diterapkan pembatasan wilayah, ternyata pendaftar dari tingkat kecamatan cukup ramai. Kurang lebih 50 anak antusias dalam mengikuti lomba.

Gambar : Antrian Nomor Peserta

Tampak MC acara menyatakan bahwa meskipun sudah dibatasi wilayah, namun peserta tetap banyak. Hal tersebut menurut MC menunjukkan tingkat kesadaran Al-qur'an semakin tinggi.

"Ini lomba khusus anak Bandar Durian aja lo. Tapi sama aja tetap membludak. Artinya di kecamatan kita, sudah makin banyak anak yang dekat dengan Al-qur'an".

Tampak perlombaan tersebut memiliki dewan juri, yaitu Ustazah Shela Rahmadhani, S. Pt yang merupakan founder Sekolah Sore Sidua-dua dan Ustaz Sampurna.

Acara berlangsung dengan semarak. Anak-anak ditengah lomba membacakan bersama-sama surah Al-Ma'uun dengan sangat merdu dipandu oleh MC acara.

Tak lupa MC mengingatkan bahwa yang paling merdu adalah Al-qur'an. Al-qur'an itu adalah lagu yang paling merdu yang harus sering kita nyanyi (baca) dalam kehidupan sehari-hari.

Gambar : Antusias Anak-Anak Mengikuti Lomba

"Merdu enggak?? Merdu sekali. Jadi, jangan lagi anak anak berlagu yang tidak bermanfaat. Bacalah Al-qur'an dengan lagu. Lagu (baca) Al-qur'an adalah yang paling merdu".

Sontak anak-anak berfikir dan mengangguk membenarkan kata-kata MC. Tampak orangtua yang hadir turut semangat dalam membersamai anak-anak mereka.

Disclaimer

Retizen adalah Blog Republika Netizen untuk menyampaikan gagasan, informasi, dan pemikiran terkait berbagai hal. Semua pengisi Blog Retizen atau Retizener bertanggung jawab penuh atas isi, foto, gambar, video, dan grafik yang dibuat dan dipublished di Blog Retizen. Retizener dalam menulis konten harus memenuhi kaidah dan hukum yang berlaku (UU Pers, UU ITE, dan KUHP). Konten yang ditulis juga harus memenuhi prinsip Jurnalistik meliputi faktual, valid, verifikasi, cek dan ricek serta kredibel.

Komentar

Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Copyright © 2022 Retizen.id All Right Reserved

× Image